- Wakil Bupati MBD Hadiri Pembukaan Sidang X Klasis PP Babar Timur
- BUPATI MALUKU BARAT DAYA HADIRI RUPS PT. BANK MALUKU-MALUT TAHUN 2023
- HARI DESA ASRI NUSANTARA : PEMDA TURUT GELAR PENANAMAN POHON SERENTAK DI DESA SELURUH INDONESIA
- Hadiri Persidangan ke-39 GPM Klasis PP. Lemola, Wabup Harapkan Kerjasama dan Dukungan
- Wakil Bupati: Peringatan HKN, Pelayanan Masyarakat Lebih Diutamakan
- BUPATI MBD SERAHKAN LKPD KEPADA BPK RI PERWAKILAN MALUKU
- PEMKAB MALUKU BARAT DAYA TERIMA PENGHARGAAN UHC AWARD 2023
- Pemda Terima Kunker Wakil Ketua DPRD dan Ketua Komisi 1 DPRD Provinsi Maluku
- DPRD DAN PEMKAB MBD PERJUANGKAN 4.017 HONORER KE KEMENPAN-RB
- MBD RAIH PENGHARGAAN INVESTASI TERTINGGI SE-MALUKU TAHUN 2022
Cegah Penyebaran Covid-19, Kelurahan Tiakur Bagi APD Untuk Warganya

Sebanyak 3500 masker kain, sarung
tangan, thermogun, alat semprot, cairan disinfektan dan hand sanitizer telah
disiapkan oleh Kelurahan Tiakur untuk dibagikan ke 5 RW dan 17 RT di wilayah tersebut.
Baca Lainnya :
- 30 Pelaku Perjalanan Dinyatakan Negatif Hasil Rapid Test Covid-190
- Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku0
- DIAMBIL SUMPAH,GELION TUMANGKEN RESMI JADI ANGGOTA DPRD KAB.MBD0
- Kunjungan Kerja Bupati MBD Dalam Rangka Penanganan Penyebaran Covid-19 Di Kecamatan Letti0
- PENYERAHAN BANTUAN SEMBAKO PT. BANK MODERN EXPRESS KEPADA PEMERINTAH DAERAH KAB.MBD0
Dalam arahannya, Sekretaris Daerah menegaskan untuk semua warga Kampung Babar agar mengikuti protokol kesehatan seperti, cuci tangan pakai sabun, pakai masker jika beraktivitas di luar rumah dan jaga jarak aman.
“Sebagai contoh penyebaran virus
di Kota Ambon yang melonjak tajam, ini menandakan bahwa kita terlalu menganggap
remeh dan tidak mematuhi anjuran/Protokol Pemerintah Pusat dan Daerah. Ini menjadi
contoh bagi kita di Kelurahan Tiakur khususnya kampung Babar agar semua patuh
dan disiplin mengikuti protokol kesehatan, sehingga APD yang dibagikan hari ini dapat
dipergunakan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di lokasi ini” kata Sekda.
Terakhir Sekda mengucapkan terima
kasih kepada Lurah Tiakur dan stafnya, tim relawan, tenaga kesehatan yang telah
bekerja sama dalam mencegah penyebaran Covid-19 di daerah ini.
Ditempat yang terpisah Lurah
Tiakur, Hanock I. Saily, SH menjelaskan bahwa untuk mendukung Pemerintah
Kabupaten Maluku Barat Daya dalam Penanganan Covid-19, Kelurahan Tiakur diberi
ruang untuk bersama-sama ikut dalam penanganan virus tersebut melalui APD,
thermogun, alat semprot, cairan disinfektan dan hand sanitizer.
Alat-alat ini dibagi sesuai
dengan jumlah RW sedangkan untuk masker dibagi sesuai dengan jumlah jiwa pada
masing-masing RT. Menurut Lurah, setelah didata ternyata sebanyak 3500 makser
yang telah disiapkan untuk 17 RT ini tidak mencukupi jumlah jiwa sehingga dalam
waktu dekat akan dipesan kembali sesuai jumlah yang kurang.
“Penyebaran virus ini di Kabupaten Maluku Barat Daya memang belum ada tetapi sebagai suatu langkah cepat Kelurahan Tiakur telah siapkan APD dan Alat yang lain untuk pencegahannya. 3500 makser telah disiapkan tetapi dari data yang ada ternyata masih kurang. Mengingat adanya penambahan jumlah penduduk pada tiap RT sehingga dalam waktu dekat akan dipesan kekurangannya” ucap Lurah. Kalwedo… (Diskominfo-MBD)