- Peresmian Kipan C Yonif 734: Tanda Kuatnya Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah di MBD
- Angkatan Muda GPM LEMOLA Gelar Diskusi Publik dan Pelatihan Wirausaha
- FKUB MBD GELAR DIALOG KERUKUNAN UMAT BERAGAMA DAN DEKLARASI DAMAI PILKADA TAHUN 2024
- SYUKUR HUT KE-89 JEMAAT GPM TIAKUR: BUPATI SERUKAN BETA GPM, ALE GPM, KITA SEMUA GPM
- BAWASLU MBD LAUNCHING PENGAWASAN PEMILUKADA SERENTAK TAHUN 2024
- WISUDA PSDKU UNPATTI MBD : DORONG WISUDAWAN TERUS BERKEMBANG DI ERA DIGITALISASI
- BPS MBD CANANGKAN DESA KAIWATU SEBAGAI DESA CANTIK 2024
- BUPATI MBD : SIAPKAN DIRI UNTUK CPNS DAN JAGANETRALITAS ASN DI PILKADA 2024
- BUPATI SERAHKAN 19 IJAZAH LULUSAN PEM AKAMIGAS ANGKATAN 2020
- POLRES MBD LAKSANAKAN APEL GELAR PASUKAN OPERASI MANTAP PRAJA SALAWAKU 2024
DINAS PERIKANAN DAN KELAUTAN MBD GELAR PELATIHAN PENINGKATAN KAPASITAS NELAYAN KECIL DI TIAKUR
Asisten Bidang Administrasi Umum Kabupaten Maluku Barat Daya, Drs. Yafet Lelatobur, mewakili Bupati MBD dengan resmi membuka Pelatihan Peningkatan Kapasitas Nelayan Kecil dilaksanakan di aula Kelurahan Tiakur,(07/05/2024)
Bupati MBD, dalam sambutan yang dibacakan Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Maluku Barat Daya, Drs. Yafet Lelatobur menyampaikan pemberdayaan kelompok nelayan adalah upaya memberikan motivasi/dorongan kepada pelaku agar mereka memiliki kesadaran dan kemampuan untuk menentukan sendiri apa yang harus mereka lakukan untuk mengatasi permasalahan yang mereka (nelayan) hadapi yang dilakukan oleh pemerintah bersama masyarakat.
Baca Lainnya :
- DINAS PENDIDIKAN MBD GELAR PELATIHAN PENYUSUNAN PBD DAN APLIKASI RKAS JENJANG PAUD DAN PNF 20240
- PEMDA MBD GELAR UPACARA PERINGATAN HARDIKNAS KE-65 “BERGERAK BERSAMA LANJUTKAN MERDEKA BELAJAR”0
- PEMDA MBD GELAR UPACARA PERINGATAN HARDIKNAS KE - 65 “BERGERAK BERSAMA LANJUTKAN MERDEKA BELAJAR”0
- PEMKAB MBD RAIH WTP KELIMA0
- KPU MBD GELAR RAPAT PLENO TERBUKA1
Peran Pemerintah dalam program pemberdayaan masyarakat adalah pemerintah sebagai regulator, pemerintah menyiapkan arah untuk menyeimbangi penyelenggaraan pembangunan melalui penerbitan peraturan-peraturan.
Menurutnya, Pemerintah sebagai fasilitator, peran pemerintah sebagai fasilitator harus memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh nelayan. Tujuan dari adanya bantuan ini sendiri adalah untuk meningkatkan dan mensejahterakan pendapatan nelayan. Walaupun pemberian fasilitasnya belum menyeluruh, tetapi bantuan ini sangat bermanfaat bagi nelayan kecil.
Nelayan kecil dan pembudidaya ikan kecil mempunyai peranan penting dan strategis dalam pembangunan perekonomian, terutama dalam meningkatkan perluasan kesempatan kerja, pemetaan pendapatan, dan peningkatan taraf hidup nelayan kecil dan pembudidaya ikan kecil dengan tetap memelihara lingkungan kelestarian dan ketersediaan sumber daya ikan."tegas Lelatobur"
Pemerintah Daerah berharap, semoga dengan dilaksanakannya kegiatan Pelatihan Pemberdayaan Nelayan Kecil dalam Daerah Kabupaten/Kota Tahun 2024 dapat memberikan Dampak Positif kepada nelayan kecil di Tiakur Kabupaten Maluku Barat Daya.
Lelatobur menambahkan, semoga dengan pelatihan ini, bisa meningkatkan kemampuan para nelayan kecil, pada waktunya tidak mengalami kecelakaan-kecelakaan kecil di laut karena bisa langsung menanganinya. Kecelakaan-kecelakaan kecil ini terjadi karena para nelayan belum memiliki keterampilan untuk memperbaiki mesin.
Sementara itu Gustaf Jach. Maupula, S.Pi, dalam laporannya, menyampaikan Kegiatan Pelatihan Pengembangan Kapasitas Nelayan Kecil Dalam Daerah Kabupaten/Kota di Tiakur kecamatan Moa diikuti oleh 50 orang peserta yang berasal dari 2 Kecamatan yaitu Kecamatan Letti 25 orang dan Kecamatan Moa 25 orang. Pelaksanaan Kegiatan ini berlangsung dari tgl 7-8 Mei 2024. Bertempat di aula Kelurahan Tiakur.
Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan Kapasitas Nelayan Kecil dalam hal merawat/memperbaiki mesin tempel sendiri. Merawat/memperbaiki mesin tempel merupakan hal yang memegang peranan penting dalam hal menunjang kegiatan operasi penangkapan ikan oleh nelayan kecil.’Kata Maupula’.
Hadir bersama dalam kegiatan tersebut, Narasumber Instruktur Bidang Permesinan Balai Pelatihan dan Penyuluhan (BPPP) Ambon, Polly Christiaan, S.St, Pi, M.Si, bersama Mohtadi S. Waliulu, S. Pi, Pimpinan OPD, Lurah Tiakur, Maximilian K. Talupoor, S.IP.