PERINGATAN HARKITNAS MOMENTUM MEMBANGUN SEMANGAT KEBANGSAAN

By admin 22 Mei 2023, 10:09:56 WIB Pemerintahan
PERINGATAN HARKITNAS MOMENTUM MEMBANGUN SEMANGAT KEBANGSAAN

Tiakur-news.malukubaratdayakab.go.id– Dengan mengusung tema Semangat Untuk Bangkit, Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya gelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-115 Tahun 2023, yang dilaksanakan pada Lapangan Upacara Kantor Bupati Maluku Barat Daya, Senin (22/05/2023).

Bertindak selaku Inspektur Upacara, Dandim 1511/Pulau Moa, Letkol. Inf. Galih Perkasa dan dihadiri oleh Wakil Bupati Maluku Barat Daya, Drs. Agustinus L. Kilikily, M.Si, Ketua DPRD MBD, Petrus A. Tunay, A.Md, Kapolres MBD, AKBP. Pulung Wietono, SIK, Waka Polres MBD, Kompol Djesy Batara, S.Sos, Kasie Intel Kajari MBD, Henry E. Tewernussa, SH, Perwira Penghubung AU/AL, Danki Brimob MBD, Staf Ahli, Para Asisten Setda MBD, Pimpinan OPD Pemkab MBD dan Pimpinan Instansi Vertikal.

Baca Lainnya :


Letkol. Inf. Galih Perkasa membacakan sambutan Plt. Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Republik Indonesia, Moh. Mahfud MD menyampaikan peringatan ini mengacu pada berdirinya Boedi Oetomo pada tahun 1908 yang menjadi tonggak awal persatuan perjuangan Indonesia.

"Boedi Oetomo didirikan dengan tujuan untuk memajukan bangsa dan mewujudkan kehidupan bangsa yang terhormat di mata dunia. Selama 3 tahun terakhir, Indonesia berhasil menghadapi dan melaksanakan penanganan pandemi COVID-19 dengan baik," ujar Plt. Menteri Kominfo.


Meskipun menghadapi tantangan dan kekurangan, barisan perjuangan rakyat Indonesia tetap solid dalam menangani pandemi dan memulihkan perekonomian bangsa.

"Oleh karena itu, Hari Kebangkitan Nasional ke-115 menjadi momen penting untuk membangun semangat kebangsaan dan bangkit pasca pandemi," harap Plt. Menteri Kominfo.

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional juga menjadi ajang untuk menghargai kolaborasi dan kerja sama antara Kementerian, Lembaga, Pemerintah Daerah, sektor swasta, akademisi, pers, dan seluruh elemen bangsa dalam menghadapi krisis global, seperti krisis kesehatan, perekonomian, dan geopolitik.


Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan bahwa perekonomian Indonesia tumbuh dengan positif, mencapai 5,31% pada tahun 2022 dan 5,03% pada triwulan pertama tahun 2023.

"Capaian ini menjadi dasar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa. Selain itu, Indonesia juga menunjukkan kepemimpinan yang kuat di tingkat internasional. Sebagai pemimpin G20 pada tahun 2022, Indonesia berhasil memperlihatkan kepiawaian dalam memimpin forum yang melibatkan 20 negara dengan kekuatan ekonomi terbesar," ujar Plt. Menteri Kominfo, disampaikan Dandim 1511/Pulau Moa.

Dirinya menuturkan Presidensi G20 Indonesia lalu mengusung tema "Recover Together, Recover Stronger" yang memperkuat citra Indonesia dalam mendorong semangat bangkit di tingkat global.

"Di tingkat regional, Indonesia juga menjabat sebagai ketua ASEAN di tahun 2023 dengan tema "ASEAN Matters: Epicentrum of Growth". Dalam posisinya sebagai ketua, Indonesia berkomitmen untuk mempercepat pemulihan global pascapandemi dan memperkuat peran ASEAN sebagai episentrum pertumbuhan ekonomi dunia," tegas Plt. Menteri Kominfo.

Tingginya kepercayaan dunia terhadap Indonesia menjadi momentum bagi bangsa ini untuk menerapkan semangat kebangkitan nasional dalam menghadapi era pasca pandemi COVID-19 dan menuju Indonesia Emas 2045. Dalam semangat dr. Soetomo, generasi yang berjuang untuk kemandirian bangsa adalah generasi yang mencintai generasi penerusnya dan mencintai tanah airnya.


"Oleh karena itu, seluruh komponen bangsa diajak untuk mempertahankan semangat kebangkitan nasional dengan kerja keras, kerja cerdas, dan kerja bersama. Semua capaian yang telah diraih dan pelajaran yang didapatkan dari perjuangan harus diapresiasi dan disyukuri," pesan Mahfud MD.

Melalui peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-115 ini, Moh. Mahfud MD berharap bahwa bara api semangat kebangkitan yang dijaga saat ini akan menjadi penerang harapan dan penunjuk jalan bagi generasi penerus bangsa.

"Semua elemen bangsa diminta untuk terus berjuang, belajar, bertumbuh, dan melangkah maju dengan semangat untuk bangkit," harapnya.


Moh. Mahfud MD percaya bahwa dengan mempertahankan persatuan, semangat kebangkitan, dan kolaborasi yang solid, Indonesia akan mampu meraih cita-cita sebagai negara yang satu, berdaulat, adil, dan makmur.

Plt. Menteri Kominfo mengajak terus bergandengan tangan, memperkuat persatuan, dan bekerja bersama-sama demi mewujudkan Indonesia Emas 2045 yang gemilang. Kominf069

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment