- KPU MBD GELAR RAPAT PLENO TERBUKA PENETAPAN PASANGAN CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI TERPILIH TAHUN 20
- DPRD MBD GELAR RAPAT PARIPURNA PELANTIKAN KETUA DAN WAKIL KETUA DPRD PERIODE 2024 - 2029
- WAKIL BUPATI BUKA UKW JENJANG MUDA MBD
- PEMKAB MBD TERIMA HIBAH ASET DARI DITJEN PDSPKP KKP
- POLRES MBD BERSAMA PEMDA MBD LAKSANAKAN PENANAMAN JAGUNG SERENTAK
- Wakil Bupati MBD Pimpin Apel Awal Tahun 2025 Usai Cuti Bersama Nataru
- RAPAT KOORDINASI TPPS TINGKAT KABUPATEN MALUKU BARAT DAYA TAHUN 2024
- PEMDA MBD RAIH PENGHARGAAN PENYALURAN DAK TERTINGGI DI MALUKU TAHUN 2024
- Bupati MBD Hadiri Penthabisan dan Pengresmian Gereja Elim Jemaat GPM Tounwawan
- Pjs. Sekda MBD Hadiri Perayaan HUT ke-25 DWP dan Syukur Natal
PEMKAB. MBD GELAR PERAYAAN HUT TANI TAHUN 2020
BUPATI : PETANI HARUS DIHARGAI SAMA DENGAN PROFESI LAIN
Tiakur-malukubaratdayakab.go.id- Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya menggelar perayaan HUT Tani Tahun 2020 yang jatuh pada tanggal 24 Sepetember 2020 di Desa Luhuleli, Kecamatan Letti Kab. MBD, Jumat (25/09/2020).
Bupati MBD, Benyamin Th. Noach, ST menghadiri kegiatan tersebut didampingi Pimpinan OPD Lingkup Kab. MBD, Forkopimda Kec. Pulau Letti, Kepala Desa se-Pulau Leti dan para petani.
Tema HUT Tani Tahun 2020 adalah “Pertanian Andalan Ekonomi Nasional di Masa Covid-19”. Tema ini didasari bahwa sektor pertanian dalam masa pandemi covid-19 tetap memberikan kontribusi yang baik pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Demikian halnya di Kabupaten Maluku Barat Daya, sekalipun pandemi covid-19 tidak menurunkan semangat petani untuk tetap bekerja sehngga transaksi perekonomian tetap berjalan dengan baik.
Baca Lainnya :
- BUPATI MBD RESMIKAN SPAM Di DESA PATTI0
- LAYANI KEBUTUHAN MASYARAKAT, SPAM DESA KLIS DIRESMIKAN0
- Bupati MBD Melakukan Kunjungan Kerja Di Kecamatan Pulau Letti0
- TP-PKK Kab. MBD : Potong Pele Stunting Di Desa Batumiau0
- PENANDATANGANAN KERJA SAMA ANTARA PEMERINTAH KAB. MBD DENGAN KANTOR PERTANAHAN KEP.TANIMBAR0
Dipilihnya Kecamatan Pulau Letti sebagai tempat perayaan HUT Tani Tahun 2020, merupakan sebuah penghargaan kepada masyarakat Pulau Letti karena telah memberikan kontribusi yang besar bagi pemenuhan kebutuhan masyarakat di Ibukota Kabupaten MBD.
Kepala Dinas Pertanian Kab. MBD Y.D. Philipus, SPt, MSi mengucapakan terimakasih kepada para petani yang ada di Kabupaten Maluku Barat Daya atas kontribusinya yang besar pada pembangunan sektor pertanian di MBD. Karena sekalipun dalam masa pandemi dengan anjuran semua masyarakat harus tetap di rumah para petani tetap ada di ladang untuk bekerja demi memenuhi kebutuhan hidup orang banyak.
Dalam sambutannya Bupati MBD menyampaikan bahwa pertanian merupakan sektor andalan, dimana sektor pertanian memegang peranan penting dalam memenuhi kebutuhan hidup manusia. Sehingga sektor pertanian harus lebih dikembangkan terlebih khusus untuk pertanian di Maluku Barat Daya.
“Petani harus dihargai sama dengan profesi lain, petani selalu dianggap sebagai profesi yang miskin, profesi untuk orang-orang yang terbelakang dan profesi yang tidak menjanjikan tetapi kita harus merubah pemahaman kita bahwa petani itu orang kaya, dengan keuletan para petani dapat menghasilkan hasil panen yang tidak terputus dalam satu tahun dan disertai inovasi terhadap hasil panen tersebut maka dapat memberikan keuantungan yang besar bagi para petani” ungkap Bupati.
Merujuk pada tema HUT Tani Tahun 2020, bahwa pertanian adalah andalan ekonomi nasional di masa Covid-19, Bupati menyatakan bukan hanya pada masa covid-19 tetapi disetiap saat, pertanian menjadi andalan. Pertanian selalu dibutuhkan dalam setiap aktivitas hidup masyarakat.
Harapan Bupati bagi petani di Maluku Barat Daya agar dapat bekerja sama dengan Bumdes, dengan demikian Bumdes dapat berperan aktif dalam pemenuhan kebutuhan petani seperti peralatan pertanian,pupuka,dsb. Terhadap bantuan pertanian yang diberikan agar dapat dijaga dan bertanggung jawab agar pertanian di MBD lebih maju dimasa yang akan depan.
Sebelum melakukan perayaan HUT Tani di Desa Luhulely, Bupati Maluku Barat Daya juga melakukan acara serah terima aset pemerintah daerah kepada Kepala Desa Tutukey, Lurah Tiakur dan Pj. Kepala Desa Jerusu berupa Balai Desa Tutukey, Kantor Kelurahan Tiakur dan Balai Dusun Rumkuda. Kalwedo ... (DKI)