- BUPATI MBD MELANTIK KEPALA DESA HILA KECAMATAN KEPULAUAN ROMA KABUPATEN MALUKU BARAT DAYA
- KADIS KOMINFO : 80 UNIT BTS TERBANGUN DI MBD PADA TAHUN 2022
- WAKIL BUPATI MALUKU BARAT DAYA MELEPASKAN MAHASISWA KKN – PPM UGM PERIODE IV
- PERUSAHAN TAMBANG TEMBAGA WETAR REALISASIKAN KOMITMEN SOAL TENAGA KERJA
- Plt. SEKDA MBD PIMPIN ACARA SERAH TERIMA JABATAN LINGKUP PEMDA MBD
- SPAM PULAU MARSELA RAMPUNG, MASYARAKAT DIMINTA RAWAT DAN JAGA BERSAMA
- SERAHKAN BINGKISAN NATAL DI WERWARU, BUPATI MBD : SEMOGA BERMANFAAT
- GELAR SYUKUR NATAL BERSAMA, BUPATI MBD : SUKACITA NATAL HARUS DIRASAKAN SEMUA ORANG
- PENYEGARAN BIROKRASI, BUPATI MBD LANTIK 72 PEJABAT STRUKTURAL
- PEMKAB MBD AMBIL LANGKAH STRATEGIS PENANGANAN BANJIR ROTNAMA
Pelatihan Pra Kerja Pembinaan Kesiapan Etika Bekerja Di Perusahaan

Tiakur, malukubaratdayakab.go.id –Dalam upaya mendukung salah satu Visi dan Misi Gubernur Maluku Tahun 2019 – 2024 tentang mengurangi angka pengganguran maka kebijakan yang diambil adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia. Peningkatan kualitas SDM tersebut harus dilakukan secara terpadu, sinergi dan terkoordinasi oleh semua elemen baik Pemerintah Pusat, Provinsi maupun Kabupaten/Kota. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Maluku bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan Provinsi Maluku dan PT. Fuji Bijak Prestasi melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Maluku Barat Daya melaksanakan kegiatan Pelatihan pra kerja pembinaan kesiapan etika bekerja di perusahaan, Senin (27/01/2020) bertempat di Ruang Serbaguna Tiakur dihadiri oleh Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Keuangan, Drs. R. R. Far Far, Pimpinan OPD Lingkup Pemkab. MBD, Pimpinan dan Staf BPJS Ketenagakerjaan Provinsi Maluku, serta peserta pelatihan yang berjumlah 99 orang.yang direncanakan berlangsung selama 3 hari dari tanggal 27 – 30 Januari 2020.
Baca Lainnya :
- KPK Gadungan Ditahan POLRES MBD0
- Penyerahan Paket Bantuan Sarana Perikanan Tangkap di Kab. MBD T.A 2019 oleh Bupati MBD0
- TP. PKK. Kab. MBD Gelar Sosialisasi Bahaya Penularan HIV/AIDS dan IMS 0
- HUT SATPAM Ke-39, Sitindaon : Senantiasa Profesional dan Bereksistensi Dalam Pelayanan0
- Rapat Paripurna Istimewa Pengucapan Sumpah Janji Pimpinan DPRD Kab. MBD0
Pelatihan pra kerja yang
dilaksanakan di Kabupaten Maluku Barat Daya ini juga sebagai upaya untuk mempersiapkan sumber daya
manusia menghadapi kebutuhan tenaga kerja pada usaha hulu migas pengembangan
lapangan Gas Abadi
Blok Masela.
Rangkaian sambutan dimulai dari Kepala BPJS
Ketenagakerjaan Provinsi Maluku Bpk. Alias Muin dalam sambutannya Muin
mengatakan BPJS Ketenagakerjaan sebagai
lembaga jaminan sosial ditunjuk pemerintah untuk menyelenggarakan 4 Program
jaminan sosial yakni jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian, jaminan hari
tua dan jaminan pensiun. Selain ke empat program tersebut, BPJS Ketenagakerjaan
juga ikut ambil bagian di dalam meningkatkan produktivitas dan daya saing
pekerja serta mendukung pembangunan dan kemandirian perekonomian nasional. Oleh
kerana itu melalui program TJSL (Tanggung Jawab Sosial Lingkungan) kerja sama BPJS
Ketenagakerjaan dengan Pemerintah Provinsi Maluku yaitu memberikan pelatihan
kerja bagi anak-anak Maluku sebanyak 400 orang dimana penyelenggara yang
ditunjuk adalah PT. Fuji Bijak Prestasi dengan tujuan untuk memberikan ilmu
pengetahuan dan pembinaan tentang sikap dan etika kerja termasuk pengetahuan
terkait norma-norma ketenagakerjaan dalam rangka mempersiapkan tenaga-tenaga
yang akan memasuki dunia kerja.
“Dalam rangka mendukung pembangunan dan kemandirian perekonomian nasional khususnya di Provinsi Maluku BPJS Ketenagakerjaan juga telah melakukan investasi penempatan dana kelolaan ke Bank Maluku yang saat ini berjumlah ± Rp. 1,1 Triliun. Ini bertujuan untuk ikut meningkatkan perekonomian Provinsi Maluku yang juga diharapkan berdampak pada perekonomian di Kabupaten Maluku Barat Daya” kata Muin.
Diakhir sambutannya, mengharapkan semoga program ini benar-benar dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, tidak semua orang mendapatkan kesempatan untuk mengikuti pra pelatihan karena dibatasi dengan kuota untuk Kabupaten Maluku Barat Daya yakni sebanyak 100 orang. Beliau juga berharap dukungan dari Pemerintah Daerah dalam penyelengaraan kegiatan BPJS Ketenagakerjaan kedepannya.
Bupati Maluku Barat Daya dalam sambutannya yang dibacakan oleh Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Keuangan, Drs. R.R. Far Far berterima kasih atas nama Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada BPJS Ketenagakerjaan wilayah Maluku yang telah menyelenggarakan pelatihan pra kerja kerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Maluku sebagai upaya menindaklanjuti MoU antara BPJS Ketenagakerjaan dengan Gubernur Maluku pada tanggal 23 November 2019.
Penyelenggaran pelatihan pra kerja ini merupakan suatu momen strategis dan menjadi bukti nyata Provinsi Maluku dalam penyelenggaran jaminan sosial ketenagakerjaan yang bermanfaat dan berkeadilan bagi seluruh masyarakat.
Tingginya angka pengganguran di Provinsi Maluku harus menjadi perhatian kita bersama dengan demikian seluruh pemangku kepentingan harus berupaya keras untuk mencari solusi terhadap masalah ketenagakerjaan yang ada di Provinsi Maluku secara umum dan Kabupaten Maluku Barat Daya secara khusus sehingga mampu menurunkan angka pengganguran tersebut.
Salah satu penyebab tingginya angka pengangguran karena kurangnya kompetensi tenaga kerja, maka salah satu kebijakan pemerintah dalam meningkatkan kompetensi kerja yakni melalui pelatihan pra kerja. Melalui pelatihan pra kerja ini, calon pekerja akan diberikan pembinaan etika bekerja di perusahaan yang pada akhirnya akan melahirkan sikap, mental, pratek, etos kerja produktif, kreatif, inovatif dan bertanggung jawab.
“saya berharap kegiatan ini dapat diikuti dengan baik
sehingga akan melahirkan calon pekerja yang
berkarakter dan tangguh di tengah tantangan lingkungan kerja yang semakin
kompleks” diakhir sambutan Bupati. Kalwedo... (Diskominfo-MBD)